+6221 2217 2410 +62853 5122 5081
08.00 – 16.30 WIB cs@patendo.com

Desain Industri

Desain industri adalah merupakan segala bentuk desain produk yang bersifat komersial atas barang-barang yang diperjual belikan di masyarakat.

Desain industri

Desain industri menjadi salah satu faktor penentu keberhasilan dari bisnis yang akan kita kelola. Fungsi dan manfaat perlindungan atas desain industri. Mengapa desain industri anda perlu didaftarkan? Simak ulasannya dibawah ini.

Desain industri meliputi produk komersial akan menjadi daya tarik konsumen, termasuk juga berhadapan dengan kompetitor produk sejenis.

Memahami desain industri dan contohnya akan membantu Anda memiliki perencanaan yang baik terhadap produk milik Anda. Definisi desain industri ini mencakup segala unsur wujud sebuah produk.

Unsur desain industri tersebut seperti warna, bentuk, ukuran, dimensi, garis, dan sebagainya. Di Indonesia aturan khusus tentang desain industri ini sebenarnya telah memiliki payung hukum yang cukup lengkap di dalam Undang-Undang Nomor 31 tahun 2000 tentang Desain Industri.

Aturan UU desain industri di Indonesia ini memuat aturan lengkap yang cukup detail. Undang-undang ini menjelaskan tentang bagaimana desain industri yang mendapatkan perlindungan dan bagaimana yang tidak, subjek desain industri, permohonan, pemeriksaan, dan lainnya.

UU No 31 tahun 2000 tentang desain industri ini masih menjadi aturan berlaku yang jadi panduan di Indonesia.

Sedangkan definisi desain industri dari Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) lebih menjelaskan tentang penampilan fisik desain yang dapat menambah daya tarik dan nilai komersial dari produk terkait.

Desain industri

Desain Industri – Pengertian dan Cara Mendaftarkannya

1. Produk Minuman

Contoh desain industri pada produk minuman misalnya, susu Yakult. Kemasan produk tersebut identik dengan botol yang kecil namun memiliki bentuk desain yang unik, transparan serta garis warna merah pada bagian luarnya.

Hal ini memiliki kesan khas yang menjadi hak kekayaan intelektual dari perusahaan terkait. Inilah desain industri yang khas dari Yakult.

2. Produk Pakaian

Contoh desain industri produk hijab scarf milik brand Elzatta memiliki desain khas yang menjadi ciri dari produk hijab tersebut. Desain motif hijab brand Elzatta ini menjadi hak milik kekayaan intelektual dari perusahaan terkait.

3. Produk Elektronik

Contoh desain industri untuk handphone milik iPhone atau Vivo misalnya memiliki desain karakteristik yang khas, bagaimana tampilan fisik setiap varian yang berbeda.

Fungsi Desain Industri

Fungsi Desain Industri

Desain industri memiliki fungsi yang penting baik untuk pihak produsen maupun konsumen. Berikut ini beberapa fungsi desain industri yang perlu Anda perhatikan:

1. Fungsi Desain Industri untuk Konsumen

Bagi konsumen desain industri sebuah produk memiliki fungsi sebagai berikut:

● Fungsi desain industri menjadi tampilan fisik pengenal sebuah produk bagi konsumen, akan menjadi simbol pengenal produk tersebut bagi konsumen.

● Menjadi daya tarik bagi konsumen bahkan memberikan pengaruh keputusan untuk membeli. Desain yang unik, menarik akan membuat konsumen tertarik untuk membeli.

● Desain industri adalah cara konsumen mengenal dan mengetahui produk secara fisik sebelum mendapatkan manfaat dan merasakan fungsinya.

● Desain industri menjadi simbol kebanggaan dan gengsi bagi konsumen setia sebuah produk.

● Desain industri menjadi semacam simbol branding bagi sebuah produk.

2. Fungsi Desain Industri untuk Produsen

Bagi Anda pihak produsen, desain industri memiliki beberapa fungsi penting, antara lain:

● Desain industri adalah simbol brand yang akan menjadi salah satu faktor daya jual dari sebuah produk.

● Penilaian terhadap desain akan mempengaruhi keputusan konsumen dalam membeli. Sehingga meningkatkan kualitas desain industri ini akan mempengaruhi omset penjualan secara langsung.

● Sebuah desain industri mampu meningkatkan nilai komersialitas dari sebuah produk. Sebagai contoh dari fungsi ini orang akan tertarik membeli sebuah produk handphone dengan desain yang elegan ketimbang model handphone yang sudah jadul.

● Desain industri mampu meningkatkan daya saing sebuah produk dengan brand kompetitor. Itulah sebabnya desain ini adalah bagian dari inovasi yang terus dikembangkan oleh sebuah perusahaan dari waktu ke waktu.

● Kompetisi pasar Anda dengan brand lain turut ditentukan oleh kualitas dari desain industri produk. Sebab konsumen pertama kali akan menilai sebuah produk melalui tampilan kualitas desain yang menarik.

● Kualitas desain industri akan mempengaruhi harga. Semakin bagus desain pada jenis produk tertentu akan meningkatkan harga jual.

Desain industri sebuah produk akan menentukan bagaimana konsumen mengambil keputusan. Terlebih lagi untuk jenis produk yang memang menawarkan model.

Sebagai contoh desain industri ini bisa Anda lihat pada produk fashion. Keputusan orang dalam membeli produk fashion bukan hanya berdasarkan pada kualitas bahan dan kenyamanan, tetapi juga model dari produk tersebut.

Manfaat Perlindungan Desain Industri

Manfaat Perlindungan Desain Industri

Perlindungan desain industri melalui pengajuan pendaftaran desain industri ke memiliki manfaat sebagai berikut:

Perlindungan Desain Industri Sebagai Jaminan Legalitas Hukum

Adanya perlindungan desain industri yang resmi terdaftar di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual memberikan jaminan terhadap legalitas hukum sebuah brand.

Ini adalah hal penting yang perlu menjadi perhatian para produsen. Jangan sampai desain industri menjadi permasalahan hukum dengan brand lainnya.

Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk sesegera mungkin melakukan pendaftaran terhadap desain industri yang sudah Anda buat.

Bentuk Kompetisi yang Sehat dengan Brand Lain

Desain industri merupakan bentuk persaingan kompetisi yang sehat dengan brand-brand lain. Desain industri ini merupakan cara bagi produsen untuk melakukan inovasi kualitas dari waktu ke waktu.

Melalui kualitas desain industri inilah sebuah brand bisa bersaing sehat dengan brand lainnya. Bukan melakukan cara-cara tak sehat yang justru berdampak buruk bagi perusahaan.

Adanya desain industri yang sudah terlindungi ini pun akan memudahkan bagian marketing untuk membuat strategi yang baru dan inovatif.

Melalui desain yang berkualitas dan memiliki legalitas Anda akan bisa melakukan strategi marketing yang lebih sehat dan fokus pada inovasi.

Perlindungan Desain Industri Akan Menghindari Pemalsuan Sebuah Produk

Perlindungan desain industri ini dapat menghindari risiko pemalsuan terhadap sebuah produk. Hak cipta yang Anda miliki dapat menjadi jaminan hukum bahwa desain industri terkait memang milik Anda.

Amankan sekarang desain industri yang sudah Anda buat. Ingat bahwa membuat desain industri membutuhkan ide yang unik, biaya yang tak sedikit, dan proses desain yang tentu juga tak sebentar.

Desain industri ini pun merupakan karya bagi Anda. Legalitas desain industri ini akan mengamankan karya Anda untuk jangka panjang. Sebagian orang mungkin hanya berpikir tentang biaya perlindungan desain industri.

Tetapi belum memahami betapa pentingnya memiliki perlindungan desain industri tersebut. Termasuk juga tidak mau ribet mengurus persyaratan dan pengajuan terhadap desain industri.

Jika tidak ingin produk Anda dicuri atau dipalsukan melakukan pendaftaran desain industri adalah sebuah keharusan.

Legalitas dari Desain Industri Meningkatkan Nilai Komersial Sebuah Produk

Sudahkah desain industri Anda memiliki perlindungan hukum yang sudah resmi terdaftar? Sebuah produk yang sudah memiliki perlindungan desain industri akan mempunyai nilai komersial produk yang lebih tinggi.

Jaminan hukum yang sudah jelas terhadap sebuah desain industri akan memberikan kepercayaan dari konsumen.

Bagaimana Anda bisa percaya diri melakukan marketing terhadap sebuah produk di pasaran jika belum memiliki perlindungan hukum terhadap desain industri produk yang Anda miliki.

Gugatan hukum terhadap desain industri yang Anda miliki sewaktu-waktu dari kompetitor akan sangat mungkin terjadi. Risiko kerugian ekonomi pun mungkin saja Anda tanggung saat desain industri yang Anda miliki mengalami gugatan.

Desain Industri Bisa untuk Anda Jual Kembali

Perlindungan desain industri yang sudah terdaftar di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) memberikan kesempatan bagi Anda untuk menjual kembali desain industri tersebut. Anda bisa mendapatkan nilai keuntungan lebih.

Desain industri yang menarik bisa Anda tawarkan kepada brand-brand baru yang membutuhkannya. Mungkin saja Anda akan melakukan perubahan terhadap usaha yang Anda kelola. Desain industri yang sudah memiliki perlindungan hukum bisa Anda jual.

Jadi sebuah desain industri ini sebenarnya adalah aset jangka panjang. Melalui sebuah desain industri yang terlindungi akan menjadi produk yang terus bernilai untuk Anda. Desain industri tersebut akan bebas pemalsuan.

Adanya legalitas melalui pengajuan perlindungan desain industri di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) secara langsung memberikan dorongan kepada brand-brand lain untuk terus melakukan inovasi membuat desain industri yang inovatif, memiliki daya saing, dan mampu menembus kompetisi produk di pasar.

Faktanya saat ini banyak produsen yang belum memahami pentingnya memiliki perlindungan hukum terhadap desain industri. Proses edukasi tentang keuntungan dan manfaat perlindungan desain industri tersebut penting Anda ketahui sebagai produsen.
Prosedur Pendaftaran Desain Industri

Syarat dan Prosedur Pendaftaran Desain Industri

Untuk memiliki hak desain industri yang mempunyai legalitas, Anda harus memenuhi syarat pengajuannya. Sebelum mengajukan permohonan perlindungan desain industri pastikan memang desain yang ingin Anda ajukan tersebut sudah fix dan lengkap.

Langkah pertama melakukan pengajuan yang lebih mudah dalam pendaftaran desain industri bisa dengan menghubungi Patendo. Jika Anda menggunakan jasa konsultan desain industri maka Anda perlu mencantumkan surat kuasa.

Beberapa jenis surat persyaratan pendaftaran desain industri yang Anda harus cantumkan di atas sudah ada format bakunya. Anda tinggal melengkapinya saja sesuai dengan data Anda.

Setelah proses pengajuan selesai, biasanya akan ada tahapan-tahapan selanjutnya sebelum keluarnya sertifikat desain industri tersebut.

Proses yang harus Anda lalui setelah pengajuan desain industri tersebut cukup memakan waktu.

Kisaran waktunya sekitar 3 bulan setelah proses pengumuman dilakukan. Jadi Anda bisa memperkirakan kapan proses pengajuan dan kapan sertifikasi desain industri mungkin akan Anda terima.

Mendaftar Desain Industri Melalui Konsultan HKI

Cara Terbaik Mendaftar Desain Industri Melalui Konsultan HKI

Tidak semua orang telaten dalam mengurus berbagai berkas dan administrasi untuk pengajuan sertifikasi desain industri. Oleh karena itu, Anda bisa menggunakan jasa konsultan dalam pengajuan sertifikasi desain industri.

Ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapat saat menggunakan jasa konsultan desain industri. Berikut ini manfaat jika Anda menggunakan jasa konsultan desain industri:

● Jasa konsultan desain industri bisa membantu Anda memahami persyaratan dan proses pengajuan desain industri. Dapat membuat persyaratan yang tepat sesuai dengan yang diminta.

● Jasa konsultan desain industri mempercepat proses pengurusan administrasi dan pengajuan desain industri.

● Mengurus persyaratan legalitas desain industri membutuhkan proses yang cukup panjang. Membantu hal teknis yang mungkin akan menghabiskan waktu Anda. Anda bisa fokus memikirkan hal lain dari bisnis Anda.

Persoalan pengajuan desain industri bisa Anda serahkan kepada pihak konsultan.

● Membantu efisiensi proses, waktu, tenaga, hingga biaya untuk pengajuan pendaftaran desain industri. Anda mungkin berpikir jika mengurus desain industri sendiri akan lebih hemat, tetapi faktanya Anda akan menghabiskan banyak waktu, tenaga, dan pikiran.

Pengurusan pendaftaran desain industri akan lebih cepat tertangani oleh jasa konsultan desain industri dan Anda bisa fokus terhadap hal-hal lain terkait perusahaan. Anda akan mendapatkan penjelasan yang lengkap dari penyedia jasa konsultan desain industri.

Penyedia jasa konsultan desain industri adalah mereka yang sudah berpengalaman melakukan pengajuan desain industri sehingga proses yang Anda tempuh bisa lebih mudah.

Jika Anda belum pernah sama sekali mengurus legalitas sertifikasi sejenis, akan lebih efisien jika Anda menggunakan jasa konsultan desain industri.

Pendaftaran Desain Industri Murah

Setelah Anda memahami pengertian desain industri yang begitu membantu nilai jual produk, Anda tak akan segan berinvestasi pada konsultan desain industri.

Pilih penyedia jasa yang amanah, memiliki profesionalisme serta bisa membantu Anda mengurus proses pengajuan desain industri lebih cepat.

Silahkan hubungi Patendo untuk pendaftaran desain industri, terima kasih

Bagikan :
Klik Mulai Chat
1
Bisa dibantu?
Scan the code
Nama merek yang telah Anda buat bisa hilang, jika orang lain mendaftarkan merek Anda terlebih dahulu. Segera daftarkan merek Anda sebelum terlambat. Perorangan boleh daftar.

Biaya pendaftaran per merek & logo :
1. Pengecekan merek Rp 100.000 (proses 2 hari kerja)
2. Pendaftaran merek Rp 2.700.000 ( 3 hari akan dapat nomor permohonan pendaftaran merek setelah dokumen ditandatangani)
Merek berlaku 10 tahun dan bisa diperpanjang.

Syarat pendaftaran : logo merek diemail ke cs@patendo.com setelah pengecekan merek selesai.

Langkah awal pengecekan merek, silahkan isi data dibawah ini.
1. Nama merek yang ingin didaftarkan :
2. Jenis barang/jasa/usaha berupa apa :
3. Nama pendaftar :
4. Email :

Nanti akan direply dengan nomer rekening untuk transfer Rp 100.000, bukti transfer segera di W A.

Terima kasih.