Cek Merek
Cara cek merek yang sudah terdaftar di HAKI secara gratis. Tips cek merek agar pendaftaran merek berpeluang disetujui. Dalam proses pendaftaran merek, ada sebuah tahap yang disebut sebagai cek merek.
Penelusuran merek (dikenal juga sebagai cek merek) merupakan tahap pemeriksaan awal sebelum merek yang Anda daftarkan dimintakan pendaftaran ke Direktorat Jenderal (Dirjen) HAKI. Tujuannya adalah memastikan merek tersebut belum dipakai pihak lain.
Dengan tahap ini juga, Dirjen HAKI dapat mengetahui apakah merek sudah diajukan pendaftarannya atau belum. Pasalnya, ada beberapa pihak yang melakukan pendaftaran ulang untuk merek setelah sebelumnya ditolak karena dianggap belum memenuhi kriteria.
Cek Merek yang Sudah Terdaftar
Penelusuran atau cek merek merupakan tahap awal yang membantu Anda mengetahui apakah merek yang bersangkutan sudah dipakai atau belum.
Namun, ada kalanya Anda baru bisa mengakses informasi tersebut setelah menggunakan jasa konsultasi HAKI atau badan hukum lain yang mengurus pendaftaran merek.
Akan tetapi, perkembangan teknologi dan percepatan digitalisasi sudah memudahkan siapa saja yang ingin memastikan keberadaan merek yang hendak dipakai tanpa mengeluarkan sepeser uang alias gratis.
Anda Bisa Cek Merek Secara Gratis
Dalam hal ini, Anda bisa cek merek secara gratis. Bagaimana tahap-tahapnya? Simak di bawah ini!
1. Kunjungi website resmi Pangkalan Data Kekayaan Intelektual Ditjen KI (PDKI)
2. Setelah itu, ketik merek yang ingin Anda telusuri keberadaannya. Pastikan merek yang Anda masukkan sudah jelas dan benar
3. Kemudian, klik Cari, lalu tunggu hasil pencarian yang muncul
4. Klik Pencarian dan tunggu sampai hasilnya keluar.
Cukup mudah cek merek secara gratis, bukan?
Tips Saat Mengurus Cek Merek Dan Pendaftaran Merek
Setelah menyimak daftar manfaat di atas, apa Anda semakin yakin untuk cek merek sekaligus mengajukan pendaftarannya? Mengingat prosedur dan tahap-tahapnya yang panjang, Anda perlu mengantisipasi beberapa hal agar prosesnya tetap lancar.
Berikut ini ada tiga tips yang diharapkan membantu Anda selama mengurus cek merek dan pendaftaran merek dagang:
1. Pastikan keaslian merek dagang
Keaslian merek dagang merupakan salah satu faktor yang diprioritaskan Dirjen HAKI sebelum menerbitkan sertifikat. Pastikan merek yang dipilih memang belum digunakan atau bukan hasil plagiarisme.
Jika Anda nekat memakainya, pengajuan pendaftaran akan langsung ditolak dan membuat bisnis atau usaha semakin sulit berkembang karena buruknya reputasi merek;
2. Merek merepresentasikan produk
Berperan sebagai identitas, merek dagang tentunya harus merepresentasikan barang yang dijual. Maka dari itu, buatlah merek yang nantinya akan mengingatkan konsumen pada produk Anda yang berhasil dijadikan solusi masalah mereka.
Dirjen HAKI juga akan memeriksa korelasi antara merek dengan produk yang menentukan keputusan mereka untuk menerima pengajuan pendaftaran merek.
3. Gunakan jasa konsultasi HAKI
Belum pernah mendaftarkan merek dagang atau tidak terlalu familier dengan prosedur pendaftaran merek? Tak ada salahnya menggunakan jasa konsultan HAKI seperti Patendo
Bersama jasa konsultan profesional, Anda akan dibimbing untuk mengikuti prosedur dan menemukan solusi atas masalah yang dihadapi. Mereka juga yang memastikan Anda sudah melengkapi persyaratan agar peluang pengajuan dikabulkan lebih besar.
Menilai dari penjelasan di atas, Anda bisa simpulkan sepenting apa cek merek sampai pendaftaran yang diajukan ke Dirjen HAKI.
Jadi, tak ada alasan bagi Anda untuk menunda proses kepengurusan, sebab akan ada banyak manfaat yang dirasakan setelah merek dagang terdaftar resmi, baik untuk bisnis maupun konsumen.
Dalam pengajuan pendaftaran merek dagang, Anda selaku pemilik merek akan berhadapan dengan serangkaian proses. Salah satunya adalah cek merek untuk memastikan apakah merek yang akan Anda daftarkan sudah terdaftar atau belum.
Meski begitu, cek merek kadang mempertemukan Anda dengan masalah-masalah yang tak diantisipasi sebelumnya. Saran untuk memakai jasa profesional seperti Konsultan HKI Terdaftar pun perlu dipertimbangkan.
Keberadaan konsultan akan membantu Anda menekan risiko dan meningkatkan peluang Dirjen HKI menerima merek. Adapun kelebihan-kelebihan lain yang akan Anda peroleh saat memakai Konsultan HKI dalam cek merek, seperti yang dijelaskan berikut ini.
Kelebihan Memakai Konsultan HKI untuk Cek Merek dan Mendaftar Merek
Sekilas cek merek terdengar mudah, tetapi ada kalanya hasil cek merek mandiri membuahkan hasil yang kurang memuaskan. Sementara dengan Konsultan HKI, Anda akan menerima berbagai kemudahan dan kelebihan seperti:
1. Mengurai kerumitan pendaftaran
Di tahap awal, Anda akan dihadapkan dengan berbagai tahap. Dari cek merek hingga memenuhi persyaratan yang diajukan.
Di sinilah Konsultan HKI berperan untuk mengurai kerumitan pendaftaran. Ketika Anda mengurus pekerjaan atau bisnis, konsultan menangani kebutuhan persyaratan, termasuk cek merek.
2. Menyediakan layanan beragam
Ketika memakai Konsultan HKI, Anda dapat memilih jasa secara menyeluruh dari pengajuan pendaftaran hingga penerbitan sertifikat, salah satunya cek merek.
3. Menganalisis merek dagang bersama
Ketika cek merek secara mandiri di website PDKI, Anda mungkin saja hanya memperoleh informasi yang dimasukkan ke situs. Selebihnya, Anda harus menganalisis merek secara mendalam, ini tentu akan membingungkan anda.
Namun, dengan Konsultan HKI, proses ini dapat berjalan lebih cepat dengan hasil memuaskan. Anda dan konsultan bersama menganalisis merek dagang dengan data-data yang tersedia. Selain itu, Anda juga akan mendapat masukan terkait merek dari konsultan sebelum diajukan ke Dirjen HKI.
4. Menekan risiko penolakan dari Dirjen HKI
Baik untuk pemula maupun profesional, menggunakan jasa Konsultan HKI akan membantu menekan risiko penolakan dari Dirjen HKI.
Dari cek merek yang dilakukan, konsultan akan berupaya mengeliminasi kemungkinan-kemungkinan yang memberatkan pengajuan dan menyarankan poin-poin apa saja yang sebaiknya Anda tambahkan ke dalam profil merek.
Penekanan risiko pun dapat diberikan bagi Anda yang pernah mendapatkan penolakan dari Dirjen HKI. Dengan data yang tersedia, mereka akan memastikan pengajuan pendaftaran berikutnya mempunyai kemungkinan besar tidak ditolak.
5. Memberikan bantuan saat terjadi masalah
Bagaimana kalau ada masalah yang muncul setelah cek merek dilakukan? Tanpa adanya pendampingan dari profesional, kemungkinan besar Anda akan kesulitan menghadapi persoalan hukum.
Apalagi kalau kasus yang dihadapi memberatkan Anda dan mengancam pengajuan pendaftaran ditolak Dirjen HKI.
Namun, bersama Konsultan HKI, Anda dapat memecahkan masalah dengan solusi yang tepat.
Tips Memilih Konsultan HKI Terdaftar yang sesuai dan tepat
Supaya tak salah langkah, berikut sejumlah hal yang sebaiknya Anda pertimbangkan sebelum menetapkan Konsultan HKI Terdaftar untuk memeriksa merek dagang:
• Pastikan Konsultan HKI sudah terdaftar
Konsultan HKI seperti Patendo sudah berpengalaman bertahun tahun dalam cek merek dan pendaftaran merek.
• Konsultan sudah mematuhi kode etik profesi
Ada tiga kode etik profesi yang wajib dipenuhi Konsultan HKI.
Antara lain tak boleh memberikan informasi menyesatkan atau menjelekkan Konsultan HKI lain termasuk profesi yang bersangkutan, tak dibenarkan untuk menyatakan diri punya kemampuan mempengaruhi pegawai pemerintahan, dan tak boleh memberikan jaminan merek langsung diterima.
• Cek reputasi dan track record konsultan
Informasi ini dapat Anda lihat lewat portofolio klien Konsultan HKI seperti klien Patendo.
Mengapa Anda Harus Cek Merek Sebelum Mendaftar Merek?
Sebelum melakukan pendaftaran merek, Anda memang perlu cek merek lebih dulu. Mengapa hal ini penting untuk Anda lakukan? Berikut ini alasan pentingnya melakukan cek merek :
1. Menghindari Kesamaan dengan Merek yang Sudah Terdaftar
Cek merek sangat penting Anda lakukan supaya merek yang Anda daftarkan nantinya tidak sia-sia atau ditolak. Hal ini juga sekaligus untuk memastikan apakah merek yang Anda ajukan masih orisinal atau sudah ada yang memiliki.
Jangan sampai Anda membuat sudah cukup lama dan sulit, tetapi ternyata logo atau nama tersebut sudah ada yang memiliki. Akibatnya akan terjadi gugatan dan masalah hukum dengan pemilik merek lain.
Maka dari itu, lakukan cek merek sebelum hal tersebut terjadi. Jika pada saat cek merek tidak ada yang sama dengan merek yang sudah ada artinya Anda bisa melakukan pengurusan merek.
2. Mengurangi Risiko Penolakan
Cek merek bisa Anda lakukan untuk melihat bagaimana ciri merek yang bisa lolos tanpa mengalami penolakan.
Ada beberapa jenis merek yang ternyata tidak bisa Anda ajukan untuk daftar HKI, yakni:
● Merek tersebut bertentangan dengan ideologi negara, melanggar nilai-nilai agama, kesusilaan, dan juga ketertiban umum. Jadi dengan Anda melakukan cek merek akan melihat bagaimana merek yang bebas dari risiko ini.
● Tidak ada daya pembeda dengan yang lainnya. Seperti apa pembeda tersebut, bisa Anda lakukan cek merek antara merek Anda dengan yang sudah terdaftar.
● Nama sudah umum atau sudah menjadi milik umum. Cek merek akan membantu Anda mengetahui merek-merek nasional dan internasional yang sudah ada.
● Mengandung hal yang menyesatkan masyarakat seperti kualitas, ukuran, jenis, asal, tujuan penggunaan, dan sebagainya. Cek merek untuk melihat merek yang aman dari hal tersebut.
● Keterangan tidak sesuai dengan kualitasnya. Lihat dan cek merek lebih dulu, seperti apa keterangan merek yang sesuai.
3. Membantu Mengetahui Penyebab yang Mungkin Terhadap Penolakan Merek
Ada beberapa alasan penolakan sebuah merek. Dengan melakukan cek merek, ini akan membantu Anda untuk mengurangi risiko penolakan tersebut. Apa saja penyebab sebuah merek tertolak?
● Menyerupai atau meniru tanda atau cap stempel resmi milik negara, kecuali atas izin dari pihak berwenang. Cek merek lebih dulu untuk mencegahnya.
● Meniru atau serupa dengan lambang, nama, singkatan, simbol, atau emblem milik nasional atau internasional, kecuali telah mendapatkan izin dari pihak berwenang. Melakukan cek merek lebih dulu dapat meminimalisir hal ini terjadi pada merek Anda.
● Serupa atau menyamai foto atau nama orang terkenal juga badan hukum milik orang lain, kecuali jika Anda sudah mendapatkan izin dari pihak terkait. Oleh karena itu, pastikan lebih dulu cek merek lebih dulu.
● Memiliki persamaan pokok atau seluruhnya secara indikasi geografis.
● Mempunya persamaan pokok atau seluruhnya dengan merek lain yang sudah terkenal dan terdaftar resmi lebih dulu. Oleh karena itu, penting melakukan cek merek lebih dulu.
● Mempunyai persamaan pokok atau seluruhnya dengan merek lain untuk barang atau jasa baik yang sejenis maupun tidak sejenis.
Cek merek melalui konsultan Patendo akan membantu Anda melihat seperti apa merek orang lain yang mirip, sejenis, atau tidak sejenis dengan merek yang akan Anda ajukan.
Karena mendaftarkan merek yang mirip dengan merek yang sudah ada akan ditolak pendaftarannya karena dianggap meniru merek terdaftar.
Banyak orang yang melupakan cek merek ini sebelum mendaftarkan merek. Akibatnya setelah semua berkas Anda ajukan, merek tersebut mengalami penolakan.
Secara umum cek merek sebenarnya untuk membantu Anda bisa dengan mudah melakukan pendaftaran dan tidak tertolak. Ada banyak perusahaan atau pihak yang akhirnya mengalami penolakan hanya karena lupa melakukan hal yang sederhana yakni cek merek lebih dulu.
Cek Merek Bersama Konsultan HKI Patendo
Apa pun merek produk Anda, sangat penting melakukan cek merek sebelum merek didaftarkan.
Walaupun Anda memiliki modal yang besar, jika tidak melakukan cek merek lebih dulu, bukan tidak mungkin perusahaan kecil yang sudah terdaftar pun akan melakukan gugatan. Pentingnya cek merek sekarang sebelum Anda mendaftar merek.
Segera daftarkan merek Anda sebelum orang lain yang mendaftar dengan merek serupa.
Silahkan cek merek dan mendaftar merek bersama Konsultan HKI Terdaftar Patendo hubungi WA 0853 5122 5081 atau email cs@patendo.com
Merupakan Konsultan HKI Terdaftar Nomor 939-2016 Pakar dibidang Kekayaan Inteletual sejak 2016, juga menjadi pembicara dibidang pendaftaran merek, hak cipta dan desain industri. Telp: 021 2217 2410, WA 0853 5122 5081